Awasi Aksi Berandalan Bersenjata Tajam, Polda Jambi Gencarkan Patroli Terbuka dan Tertutup

    JAMBI - Jajaran Polda Jambi siap memberikan rasa aman dan kenyamanan kepada masyarakat di Kota Jambi yang beberapa waktu terakhir sempat diresahkan aksi kelompok kriminal bersepeda motor bersenjata tajam, yang dominan melibatkan anak remaja.

    Kabid Humas Polda Jambi Kombes Pol Mulia Prianto menegaskan, untuk menjaga rasa aman warga, tim gabungan dari Polda Jambi dan Polresta Jambi sudah mengintensifkan patroli secara terbuka dan tertutup, terutama pada malam hari di berbagai pelosok Kota Jambi.

    “Untuk mengeleminir potensi gangguan kamtibmas. Kita juga berharap dukungan proaktif dari masyarakat. Kita juga sudah menyosialisasikan nomor bantuan polisi (085360555222) yang bisa dihubungi warga kapan saja melaporkan jika menemukan atau melihat potensi ancaman kejahatan di sekitar mereka, ” kata Mulia Prianto.

    Terhadap kawanan berandalan bermotor yang beberapa kali membuat onar dan curas di Kota Jambi, beber Mulia, sudah ditangani dengan serius. Dari puluhan orang yang terjaring, sebanyak 14 orang sudah ditetapkan sebagai tersangka. Mereka saat ini diperiksa intensif di Polresta Jambi.(UTI)

    Polda Jambi Gencarkan Patroli Terbuka dan Tertutup Geng Motor Jamin Rasa Aman Warga
    solmi

    solmi

    Artikel Sebelumnya

    Abai Disiplin Berkendara, Puluhan Oknum...

    Artikel Berikutnya

    Kawal Prokes dan Kebhinekaan, Dirpolairud...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Perebutan Suara Rakyat Bungo untuk Pilkada Serentak Sepakat Kedepankan Persaudaraan
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan
    Hendri Kampai: Negara Gagal Ketika Rakyat Ditekan dan Oligarki Diberi Hak Istimewa
    Hendri Kampai: Pemimpin Inlander Selalu Bergantung pada Asing

    Ikuti Kami